Rabu, 28 Agustus 2024

Nasehat Ketigabelas: Empat Sifat Kesempurnaan Bagi Orang Yang Salik

بسم الله الرّحمن الرّحيم

أَيُّهَا الْوَلَدُ، بَعْضُ مَسَائِلِكَ مِنْ هٰذَا الْقَبِيْلِ وَأَمَّا الْبَعْضُ الَّذِيْ يَسْتَقِيْمُ لَهُ الْجَوَابُ فَقَدْ ذَكَرْنَاهُ فِيْ إِحْيَاءِ الْعُلُوْمِ وَغَيْرِهِ وَنَذْكُرُهَا هُنَا نُبَذًا مِنْهُ وَنُشِيْرُ إِلَيْهِ، فَنَقُوْلُ : قَدْ وَجَبَ عَلَى السَّالِكِ أَرْبَعَةُ أُمُوْرٍ

Wahai anakku, sebagian masalah-masalahmu termasuk golongan ini (dauqiyyah atau urusan rasa). Adapun sebagian yang bisa dijelaskan dengan jawaban, maka aku telah menjelaskannya di dalam Kitab Ihya' Ulumuddin dan sebagainya. Aku akan menjelaskannya di sini sebagai ringkasannya dan aku akan menunjukkannya, aku menjawab : seorang salik (menempuh jalan menuju Allah SWT) wajib memiliki empat perkara :

الْأَمْرُ الْأوَّلُ اعْتِقَادٌ صَحِيْحٌ لَا يَكُوْنُ فِيْهِ بِدْعَةٌ

 

وَالثَّانِى تَوْبَةٌ نَصُوْحٌ لَا يَرْجِعُ بَعْدَهَا إِلَى الزَّلَّةِ

 

وَالثَّالِثُ اسْتِرْضَاءُ الْخُصُوْمِ حَتّٰى لَا يَبْقٰى لِأَحَدٍ عَلَيْكَ حَقٌّ

 

وَالرَّابِعُ تَحْصِيْلُ عِلْمِ الشَّرِيْعَةِ قَدْرَ مَا تُؤَدِّى بِهِ أَوَامِرَ اللّٰهِ تَعَالٰى ثُمَّ مِنَ الْعُلُوْمِ الْأُخْرٰى مَا تَكُوْنُ بِهِ النَّجَاةُ

Perkara pertama adalah keyakinan yang shahih, tidak ada bid'ah di dalamnya

Kedua adalah taubat yang nashuha (sungguh-sungguh dan ikhlas), tidak kembali setelahnya pada kesalahan (perbuatan dosa)

Ketiga kerelaan hati pada para musuh sampai tiada tersisa hak wajib bagimu pada seseorang

Keempat menghasilkan ilmu syariat sekiranya kamu bisa mengerjakan perintah-perintah Allah Yang Maha Luhur dengan ilmu itu, kemudian ilmu-ilmu lainnya yang dapat menjadikan keselamatan.

0 komentar:

Posting Komentar

 
;