Kamis, 27 Juni 2019

Makam Syarifah Ruqayyah / Sharifah Rogayah (Singapore)

بسم الله الرّحمن الرّحيم

Makam Sharifah Rogayah terletak di belakang deretan rumah-kedai di Jalan Teo Hong Road, beliau adalah cucu dari Habib Nuh bin Muhammad Al-Habsyi yang terletak di Palmer Road tidak jauh dari tempat tersebut. Ibu Beliau Sharifah Rogayah yaitu Sharifah Badariah merupakan anak bungsu dari Habin Nuh bersama istrinya Che' Hamidah dari pulau pinang. Sharifah Rogayah berhijrah ke Singapura setelah menikah dengn Syed Alwi bin Ali Al-Junied. Mereka dikaruniai 5 orang anak yaitu Syed Abdul Rahman, Sharifah Maznah, Syed Abdullah, Sharifah Zainab dan Sharifah Zubaidah yang mempunyai waris hingga saat ini. Di usia senjanya beliae sekeluarga menetap di Kampong Bukit Pasoh. Sharifah Rogayah wafat pada tahun 1891 dan dimakamkan di lereng Kampong Bukit Pasoh yang kini dikenali sebagai Duxton Plain Park.

Dikabarkan dilokasi ini dulunya adalah sebuah pemakaman, kemudian pemerintah Singapura melakukan relokasi makam dan memindahkan semua makam kecuali satu yaitu makam Sharifah Rogayah maka makam tersebut diabadikan karena diyakini makam ini dilindungi oleh sebuah kekuatan yang tak terlihat menurut kisah warga sekitar.






Makam Sharifah Rogayah di Teo Hong Road Singapore

0 komentar:

Posting Komentar

 
;