Sabtu, 30 Juni 2018

15 Syawal 1439H (29 Juni 2018)

بسم الله الرّحمن الرّحيم

1. orang yang benar-benar berdzikir kepada Allah SWT pasti memiliki petunjuk, tetapi apabila dzikir tadi tidak baik pastilah justru semakin menambah gelisah didalam hatinya. (13:41 WIB)

2. bentuk suatu amalan yang hebat sekalipun apabila tidak memiliki guru dalam mengamalkannya maka tidaklah mempunyai arti. (13:42 WIB)

3. Syeikh Abul Qasim Al-Khusairi: Apabila yang berdzikir adalah orang kafir dalam kekufurannya maka Allah SWT akan mengingatkannya dengan adzab dan siksanya. (13:43 WIB)

4. Orang yang mendapatkan musibah sebetulnya bentuk peringatan Allah SWT agar dia berdzikir kepada Allah SWT atas dosa-dosanya. (13:43 WIB)

5. Bentuk musibah yang ditimpakan disebabkan dia berdzikir dalam kekufuran sebetulnya Allah SWT menggantikan siksanya di akhirat ditukar didunia, sehingga di akhirat dia tidak disiksa. (13:46 WIB)

6. Sesungguhnya ribuan dzikir akan kalah dengan sholat yang hanya dua rakaat sekalipun. (13:48 WIB)

7. Orang yang sholat tetapi dia tidak mengingat mati, sesungguhnya dia belum sholat, maka banyak Auliya' Allah itu berdoa agar dimatikan dalam keadaan sholat. (13:50 WIB)

8. Syeikh Abul Qasim Al-Khusairi: Jika yang berdzikir adalah sang penyimpang, maka Allah SWT mengingatnya dengan azab dan laknatnya. (13:50 WIB)

9. Dzikir yang menyimpang adalah dia berdzikir kepada Allah SWT tetapi perilakunya tidak menuju kepada Allah SWT. (13:50 WIB)

10. orang yang tidak mengerti isi dari Al-Quran pastilah ibadahnya akan menuju kesesatan, semakin dia beribadah maka semakin jauh dari Allah SWT karena tidak berdasarkan pedoman. (13:53 WIB)

11. Sesungguhnya seorang Mursyid itu dia adalah pembimbingmu dalam setiap urusan agama dan duniamu agar segalanya diletakkan kepada tempatnya. (13:57 WIB)

12. Syeikh Abul Qasim Al-Khusairi: Bila yang berdzikir adalah ahli maksiat yang mengakui kesalahannya, maka Allah SWT mengingatnya dengan pengampunannya. (13:59 WIB)

13. Dengan banyaknya seorang hamba berdzikir kepada Allah SWT akan dapat mengikis dosanya secara perlahan. (13:59 WIB)

14. Syeikh Abul Qasim Al-Khusairi: Jika yang berdzikir adalah seorang mukmin dengan imannya, maka Allah SWT akan mengingatnya dengan rahmat dan ridhanya. (14:01 WIB)

15. Kehidupan seorang yang beriman kepada Allah SWT dalam hidupnya penuh dengan berkah dia bergerak dengan mendapatkan petunjuk dan ridha dari Allah SWT. (14:03 WIB)

16. Apabila Allah SWT sudah ridha kepada seorang hamba, maka apa yang dikerjakannya akan menjadi mudah. (14:03 WIB)

17. ilmu itu janganlah ikut-ikutan, tetapi ketahuilah apa yang dikerjakan, dan tidak memiliki keraguan akan janjinya, sehingga mendapatkan ridha dari Allah SWT. (14:04 WIB)

18. Sesungguhnya sifat manusia yang banyak kekurangannya ini kelak akan ditampakkan kelebihannya, begitu juga yang banyak kelebihannya kelak akan ditampakkan kekurangannya. (14:07 WIB)

19. Barangsiapa mampu menghargai kedudukan orang lain niscaya dimanapun dia berada akan banyak disukai oleh orang. (14:08 WIB)

20. Ilmu itu dipelajari, sekalipun dia orang yang laduni tetaplah membutuhkan proses belajar didalamya. (14:09 WIB)

21. Orang yang laduni bukanlah orang yang langsung pintar, tetapi dia tetap proses belajar hanya saja mendapatkan ilmu yang lebih banyak dan waktu yang singkat. (14:10 WIB)

22. orang yang selalu merasa aman akan dirinya sesungguhnya dia sedang mendapatkan fitnah dari syaithon. (14:12 WIB)

23. Seorang sufi dia tidak akan bingung putus hubungan dengan manusia, dia akan bingung apabila putus dengan Allah SWT. (14;13 WIB)

24. Sesungguhnya orang terdahulu sangatlah berhati-hati terhadap hal yang halal, meninggalkan apa yang menjadi subhat, apalagi yang diharamkan. (14:15 WIB)

25. Di Akhir zaman ini Ilmu tidaklah lagi manfaat, dan amalpun juga dihamburkan seperti debu, maka banyaklah berziarah untuk mendapatkan berkah dan rahmat Allah SWT. (14:15 WIB)

26. Sesungguhnya orang yang selalu berdzikir kepada Allah SWT itu apa yang diucapkan dan diperbuatnya akan sama. Tidak ada tendensi didalam dirinya kecuali semata-mata kepada Allah SWT. (14:21 WIB)

27. Apabila manusia mengucapkan kalimat La Ilaha Ilallah dengan ikhlas Allah SWT akan membentengi hatinya dari segala kesusahan. (14:23 WIB)

28. Barangsiapa yang bertasbih kepada Allah SWT niscaya kehidupannya akan diperbaiki. (14:27 WIB)

29. Segala bentuk amal ibadah yang bagus tentunya akan menampakkan cahaya keindahannya. (14:27 WIB)

30. Dizaman ini janganlah kamu meminta lebih kepada Allah SWT, cukuplah meminta rahmatnya. (14:31 WIB)

31. Barangsiapa yang memuji Allah SWT dalam kondisi apapun niscaya Allah SWT akan menguatkan kedudukannya dalam ketakwaan. (14:34 WIB)

32. Barangsiapa yang memohon ampun kepada Allah SWT dan mengakui kesalahannya, sekalipun dosanya sebesar gunung maka Allah SWT akan mengampuninya dan tidak melihat lagi kesalahannya. (14:37 WIB)

33. Kasih sayang Allah SWT kepada manusia itu tidaklah dapat dihitung, tetapi karena manusia ini dibungkus dengan hawa nafsunya dia tidak mengetahui akan rahmat Tuhannya. (14:48 WIB)

34. Sekalipun dirimu belum memahami ilmu, tetapi teruslah berusaha untuk hadir di majelis maka selama itu pula dirimu akan dicatat sebagai orang yang menuntut ilmu. (14:57 WIB)

35. Sesungguhnya orang yang hatinya lapang dia sepertihalnya samudera, sedangkan orang yang sempit hati ibarat sungai yang dangkal. (15:10 WIB)

36. Syeikh Ahmad Rifa'i : "Derajat tangis terdiri dari 6 arah:
1. Menangis karena malu seperti tangisnya Nabi Adam,
2. Menangis karena kesalahan seperti halnya tangis Nabi Daud,
3. Menangis karena takut seperti halnya Nabi Yahya,
4. Menangis karena kehilangan seperti halnya Nabi Yaqub,
5. Menangis karena kharisma Illahi seperti tangisannya seluruh para Nabi,
6. Menangis Karena rindu dan cinta seperti Nabi Syuaib." (15:19 WIB)

37. Bila seorang hamba menangis karena takut kepada Allah SWT atas masalah umat, sungguh Allah SWT akan memberikan rahmat kepada umat tersebut sebab tangisan hamba tersebut. (15:21 WIB)

38. Kebanyakan manusia menangis memikirkan dirinya, keluarganya, tetapi Nabi Muhammad tangisannya karena kasih sayangnya kepada umat. (15:22 WIB)

39. segala bentuk kebaikan dan amal perbuatan seperti apapun selama itu tidak mengikuti Rasulullah SAW pasti akan tertolak. (15:32 WIB)

40. janganlah kamu mencari dunia tanpa menggunakan tata cara Rasulullah SAW niscaya akan mendapatkan hasil yang tidak baik. (15:35 WIB)

41. Sesungguhnya didalam Al-Qur'an itu lebih banyak perintah untuk bersedekah daripada perintah sholat, karena kedudukan sedekah itu sangatlah tinggi. (15:49 WIB)

42. Sholat adalah bentuk sifat hamba, sedangkan sedekah adalah bentuk sifat Allah SWT. (15:50 WIB)

43. Sodaqoh itu pasti dibalas oleh Allah SWT sekecil apapun, bahkan sekalipun dirimu tidak ikhlas. (15:53 WIB)

44. Sholat tasbih waktu dhuhur adalah hak fakir miskin, sedangkan maghrib sampek isya adalah agar dibebaskan dari segala permasalahan, sedangkan isya sampai subuh adalah waktu untuk merayu Allah SWT. (16:09 WIB)

45. orang yang mencapai derajat tinggi itu sesungguhya bukanlah dari ilmunya atau ibadahnya melainkan dari sedekahnya. (16:09 WIB)

46. Apa yang ada ditanganmu saja sulit untuk dikeluarkan apalagi nanti saat ruh keluar dari tubuhmu. (16:15 WIB)

47. sesuatu yang baik janganlah dipertimbangkan, karena disitulah setan mencegah manusia untuk berbuat baik. (16:28 WIB)

48. Barangsiapa yang mengurangi volume pengeluaran pasti akan menambah volume keburukannya. (16:29 WIB)

0 komentar:

Posting Komentar

 
;